Mandarin Aksara Sederhana
Sering kali dikatakan bahwa bahasa Mandarin adalah salah satu bahasa paling kuno yang pernah tercatat, di mana sejumlah sejarawan mengungkap sejarahnya hingga 6000 tahun yang lalu. Bahasa Mandarin terbagi dalam banyak dialek, yang sebagian besar dapat dikategorikan dalam salah satu dari tujuh kelompok berbeda: Mandarin, Kantonis, Hakka, Wu, Min, dan Xiang.
Dalam tujuh kelompok ini, terdapat puluhan sub-bahasa – dialek, yang mayoritas (lebih dari 90%) digunakan oleh orang China. Sisanya (8%) berbicara dalam bahasa selain Mandarin, seperti Tibet, Miao, dan Mongolia. Ada perbedaan besar antara banyak dialek bahasa Mandarin, tetapi semuanya disatukan dalam satu aturan umum: bahasa itu dapat ditulis menggunakan aksara Mandarin Sederhana atau Tradisional; sedangkan aksara Mandarin Sederhana digunakan terutama di RRT (Republik Rakyat Tiongkok), Malaysia, dan Singapura.
Perlu layanan terjemahan profesional untuk bahasa Inggris ke bahasa Mandarin & sebaliknya? Elite Asia bangga menyediakan layanan terjemahan premium selama hampir tiga puluh tahun, mengerjakan sejumlah besar proyek yang berbeda dari berbagai industri dan perusahaan. Reputasi kami terkenal di Singapura, sebagai agensi penerjemahan bahasa Mandarin dan bahasa Inggris.
Tim kami terdiri dari penerjemah berkualitas yang menawarkan layanan terjemahan dan penjurubahasaan bahasa Inggris ke bahasa Mandarin / bahasa Mandarin ke bahasa Inggris. Di Elite Asia, kami juga menyediakan berbagai layanan terkait, jika Anda membutuhkannya untuk proyek spesifik, seperti transkripsi, dan kursus khusus bagi manajer dan eksekutif yang ingin belajar bahasa Mandarin dalam konteks bisnis.
Kami menerjemahkan semaksimal mungkin untuk menggabungkan nuansa dan seluk beluk komunikasi, alih-alih memberikan terjemahan harfiah seperti yang dilakukan oleh komputer. Kami akan selalu mempertahankan makna dokumen yang dimaksud, terlepas dari berapa panjang atau pendek teks yang dihasilkan. Terjemahan kami ditulis untuk dipahami oleh penutur bahasa Inggris dan Mandarin di seluruh dunia, agar Anda dapat mengomunikasikan pesan Anda secara efektif dalam skala global.
Tiap anggota tim kami telah menempuh pendidikan tinggi dalam studi terkait terjemahan, dan siap menyusun materi apa pun yang ada dalam pikiran Anda, baik konten sejarah bisnis maupun materi promosi, kami hadir untuk menerjemahkan dari bahasa Inggris ke bahasa Mandarin dengan lancar (& sebaliknya).
Tim penerjemah kami mema hami perkembangan bahasa Mandarin kontemporer yang tepat untuk penggunaan formal, misalnya dalam dokumen resmi, proposisi bisnis, dan materi komersial. Kami juga sesekali menerjemahkan ke dalam bahasa Mandarin informal dan bahasa sehari-hari yang cocok (mis. untuk transkripsi waktu nyata).
Di Elite Asia, kami berdedikasi untuk memberikan layanan terjemahan dan penjurubahasaan terbaik untuk bahasa Inggris ke bahasa Mandarin (& sebaliknya) kepada para pelanggan, untuk beragam proyek, besar dan kecil.